Anies Hadiri Apel Siaga PKS di Padang, Singgung Harga Pangan Mahal
“Dilanjutkan apa diubah?” tanya Anies lagi. #newsupdate #update #news #text
Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa

Bacapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, menyapa ribuan kader PKS di Apel Siaga Pemenangan PKS Sumatera Barat, di Padang, Minggu (6/8).

Di hadapan ribuan kader yang hadir Anies sempat menyinggung harga pangan.

“Apakah pangan murah atau mahal?” tanya Anies, dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan.

Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa

Ribuan kader dan simpatisan PKS serentak menjawab jawab, “Mahal!”

“Dilanjutkan apa diubah?” tanya Anies lagi.

“Diubah!” jawab massa yang hadir.

Untuk itu Anies mengatakan kesempatan untuk melakukan perubahan itu harus dilakukan. Ia mengatakan yang dapat kesempatan tidak boleh menutup kesempatan yang lainnya.

“Kita ingin menegakkan keadilan. Kita ingin kesempatan diberikan setara pada semua orang,” tuturnya.

Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa

Mantan gubernur DKI Jakarta itu juga mengatakan ia ingin perubahan dan kemajuan tak hanya dirasakan sekelompok orang, tapi dirasakan manfaatnya bagi semua orang, semua keluarga Indonesia.

“Ini ikhtiar untuk semua, bukan tentang satu partai, satu koalisi, tapi ikhtiar untuk kita semua,” pungkasnya.

Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Apel Siaga Pemenangan PKS Sumbar, di Padang, Minggu (6/8/2023). Foto: Dok. Istimewa

Anies mulai berkeliling Indonesia bertemu dengan warga didampingi partai pendukung. Kemarin, Anies berada di Bandung didampingi Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Saat ini, Anies didukung oleh PKS, Partai Demokrat, dan PKS di bawah payung Koalisi Perubahan.

https://kumparan.com/kumparannews/anies-hadiri-apel-siaga-pks-di-padang-singgung-harga-pangan-mahal-20w9uKXvX2N

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations