Bima Sakti Boyong 28 Pemain Timnas U-17 ke Jerman, Welber Nyusul dari Brasil
28 pemain akan mengikuti pemusatan latihan Timnas U-17 di Jerman. #kumparanBOLA #BOLA #happening #text
Timnas Indonesia U-17 menghadapi Korea Selatan U-17 dalam pertandingan uji coba di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (30/8).  Foto: PSSI
Timnas Indonesia U-17 menghadapi Korea Selatan U-17 dalam pertandingan uji coba di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (30/8). Foto: PSSI

Timnas U-17 Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman, berangkat mulai besok, Minggu (17/9). Bima Sakti selaku pelatih mengungkapkan akan membawa 28 pemain. Welber Jardim juga akan bergabung di sana.

Pada Sabtu (16/9), ada 34 pemain yang mengikuti latihan di Lapangan ABC, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Jadi nantinya, akan ada enam pemain yang tidak ikut ke Jerman.

Selain itu, Bima juga menyediakan dua slot lainnya yang bisa saja diisi pemain diaspora. Hal itu disebabkan hanya ada 30 pemain yang diperbolehkan di Jerman.

Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, usai memimpin latihan persiapan Piala Dunia U-17 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (16/9). Foto: Jodi Hermawan/kumparan
Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, usai memimpin latihan persiapan Piala Dunia U-17 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (16/9). Foto: Jodi Hermawan/kumparan

"Total ada 28 pemain dan yang seperti saya sampaikan ada dua slot buat pemain diaspora. Kami di sana dibatasi hanya 30 pemain, tidak boleh lebih," kata Bima usai latihan.

"Jadi, dua pemain diaspora yang kami ambil, kalau bagus kita masukkan [tim], yang enggak bagus kami pulangkan. Kemudian kami bisa rolling terus, artinya berapa pun yang kami dapat dari pemain diaspora, ya, kami ambil."

"Ke sana itu kami hanya bawa 28 pemain plus dua itu nanti bergantian kalau memang sudah ada 10, ya, 10 kami ambil kalau memang kontribusinya sangat besar buat Timnas U-17," tambahnya.

Salah satu pemain diaspora, Welber Jardim, tidak terlihat dalam latihan tersebut. Welber akan menyusul dari Brasil dan langsung bergabung di Jerman.

Welber Halim Jardim. Foto: Instagram/@welber07official
Welber Halim Jardim. Foto: Instagram/@welber07official

"Welber nanti bergabung di Jerman dan kemarin sudah komunikasi juga dengan kami. Dia juga ada ujian, jadi nanti setelah ujian dia akan bergabung di Jerman," kata Bima.

Welber Jardim tengah berada di Brasil sekarang. Pemain Sau Paulo tersebut sebelumnya sedang mengurus paspor Indonesia miliknya, Elisangelo De Jesus Jardim selaku ayah Welber juga mengatakan sang anak akan langsung bergabung di Jerman.

"Soal kapan Welber akan bergabung dengan Timnas U-17 Indonesia, saya belum tahu pasti. Soalnya, Welber akan dari Brasil ke Jerman langsung. Welber lagi berusaha semaksimal mungkin di sini untuk siap bergabung dan bisa kontribusi dengan anak-anak lainnya di Timnas U-17," jelas Elisangelo kepada kumparan, 9 September lalu.

Indonesia tergabung di Grup A Piala Dunia U-17. Ekuador, Panama, dan Maroko akan menjadi lawan 'Merah Putih' mulai 10 November mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

https://kumparan.com/kumparanbola/bima-sakti-boyong-28-pemain-timnas-u-17-ke-jerman-welber-nyusul-dari-brasil-21CMQ0mjUux

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations