CEO Singapore Airlines: Pasar Indonesia Sangat Penting Bagi Kami
Singapore Airlines berupaya memaksimalkan potensi pasar di Indonesia dengan menggandeng Garuda Indonesia. #bisnisupdate #update #bisnis #text
Ilustrasi maskapai Singapore Airlines  Foto: Shutter stock
Ilustrasi maskapai Singapore Airlines Foto: Shutter stock

Besarnya potensi pasar Indonesia mempunyai daya tarik tersendiri bagi Singapore Airlines (SIA). CEO Singapore Airlines, Goh Choon Phong, menegaskan Indonesia menjadi salah satu negara yang penting untuk meningkatkan kinerja SIA.

"Ini adalah pasar yang sangat penting bagi kami. Anda dapat melihat penyebaran kami ke Indonesia, baik oleh Scoot (maskapai SIA Grup) maupun Singapore Airlines," kata Goh di SIA TC Singapura, dikutip pada Jumat (10/11).

Goh memastikan pasar Indonesia akan selalu penting bagi Singapore Airlines. Untuk memaksimalkan potensi pasar yang ada, Singapore Airlines bakal meningkatkan kerja sama dengan Garuda Indonesia.

"Anda mungkin juga menyadari bahwa kami memiliki hubungan yang semakin erat dengan Garuda," ujar Goh.

Chief Executive Officer Singapore Airlines, Goh Choon Phong, di SIA Training Centre Singapura. Foto: Moh Fajri/kumparan
Chief Executive Officer Singapore Airlines, Goh Choon Phong, di SIA Training Centre Singapura. Foto: Moh Fajri/kumparan

Singapore Airlines dan Garuda Indonesia telah menjalin kemitraan komersial untuk meningkatkan nilai tambah perluasan jaringan penerbangan pada Mei 2023 lalu.

Komitmen tersebut ditandai dengan penjajakan kerja sama komersial melalui pendekatan skema joint venture rute penerbangan antara kedua maskapai yang akan dilakukan pada rute penerbangan Singapura-Denpasar, Singapura-Jakarta, dan Singapura-Surabaya. Kerja sama itu merupakan tindak lanjut dari perluasan kolaborasi komersial yang telah terjalin sejak November 2021.

Melalui kerja sama tersebut nantinya akan memungkinkan Garuda Indonesia dan Singapore Airlines mengoptimalkan strategi pengembangan jaringan penerbangan antara Singapura dan Indonesia dengan menambah ragam pilihan jadwal penerbangan yang saling melengkapi antara kedua maskapai, termasuk dengan memberikan harga yang lebih kompetitif bagi pengguna jasa. Kerja sama itu dapat dikembangkan lagi untuk ke depannya.

"Karena kami berdua (Singapore Airlines dan Garuda Indonesia) melihat bahwa dengan berkolaborasi satu sama lain, kami dapat lebih meningkatkan konektivitas antara Indonesia dan Singapura. Jadi tidak diragukan lagi (pentingnya pasar di Indonesia)," ujar Goh.

https://kumparan.com/kumparanbisnis/ceo-singapore-airlines-pasar-indonesia-sangat-penting-bagi-kami-21YBADIL0Ej

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations