Hasil Piala Dunia U-17: Prancis & Jerman Kompak Segel Tiket 16 Besar
Prancis dan Jerman sama-sama menyapu bersih dua laga dengan kemenangan. #kumparanBOLA #bola #bigmatch #text
Pesepak bola timnas Prancis Tidiam Gomis (kanan) disambut rekannya Joan Tincres seusai berhasil mencetak gol melalui tendangan penalti pada laga penyisihan Grup E Piala Dunia U-17 2023 melawan Burkina Faso di Jakarta International Stadium, Jakarta. Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
Pesepak bola timnas Prancis Tidiam Gomis (kanan) disambut rekannya Joan Tincres seusai berhasil mencetak gol melalui tendangan penalti pada laga penyisihan Grup E Piala Dunia U-17 2023 melawan Burkina Faso di Jakarta International Stadium, Jakarta. Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO

Prancis dan Jerman sama-sama mengamankan tiket babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Hasil itu didapat usai kedua tim mengalahkan lawan masing-masing di stadion berbeda dalam pertandingan yang berlangsung Rabu (15/11) malam.

Di Jakarta International Stadium, Prancis mengandaskan Korea Selatan dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol pada laga ini dicetak oleh Mathis Amogou pada menit ke-2.

Satu gol tersebut cukup untuk Prancis memastikan raihan satu poin untuk memuncaki klasemen Grup E dengan koleksi enam angka. Raihan poin Prancis sejatinya sama dengan Amerika Serikat, tetapi unggul selisih gol. Sedangkan, Korea Selatan dan Burkina Faso sama-sama tanpa poin.

Pesepak bola Timnas Meksiko Stephano Carrillo (depan) menguasai bola dengan dikawal pesepak bola timnas Jerman pada pertandingan babak penyisihan Grup D Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11). Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Pesepak bola Timnas Meksiko Stephano Carrillo (depan) menguasai bola dengan dikawal pesepak bola timnas Jerman pada pertandingan babak penyisihan Grup D Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11). Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

Prancis dan Amerika Serikat akan bertemu dalam laga pemungkas Grup E untuk memperebutkan status juara grup pada 18 November mendatang. Sementara, Korea Selatan akan bertarung melawan Burkina Faso pada hari yang sama, berharap untuk merebut posisi tiga terbaik.

Di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Jerman tampil perkasa untuk menumbangkan Selandia Baru dengan skor 3-1.

Tiga gol Jerman dilesakkan oleh Paris Brunner pada menit ke-45+7, Max Moerstedt (60'), dan Bilal Yalcinkaya (81'). Sedangkan, sebiji gol Selandia Baru dicetak oleh Adam David Watson melalui titik putih (90+1').

Dengan tambahan tiga angka, Jerman kini berada di pucuk Grup F dengan koleksi enam angka hasil dua kali menang. Sementara, Selandia Baru ada di dasar klasemen tanpa poin.

https://kumparan.com/kumparanbola/hasil-piala-dunia-u-17-prancis-and-jerman-kompak-segel-tiket-16-besar-21aHG4iRW64

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations