Megawati Sudah Kumpulkan 18 DPD PDIP, Bahas Apa?
Megawati Sudah Kumpulkan 18 DPD PDIP, Bahas Apa? #newsupdate #update #news #text
Suasana safari politik dan konsolidasi PDI Perjuangan di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Suasana safari politik dan konsolidasi PDI Perjuangan di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan

Sekjen PDI Perjuangan mengungkap Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah melakukan rapat tertutup bersama dewan pimpinan daerah (DPD) PDIP untuk pemenangan di Pemilu legislatif maupun Pilpres.

“Kita dikumpulkan untuk menerima arahan dan instruksi dari ibu Megawati Soekarnoputri, bagaimana hari ini H-65 ini, kita merapatkan seluruh barisan kepartaian kita untuk menyatu dengan rakyat memenangkan PDIP dan Ganjar-Mahfud,” kata Hasto dalam agenda safari politik di Provinsi Banten, Minggu (10/12).

Suasana safari politik dan konsolidasi PDI Perjuangan di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Suasana safari politik dan konsolidasi PDI Perjuangan di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan

Hasto menyebut Pemilu adalah persoalan hati nurani. Ia mengatakan sosok capres-cawapres Ganjar-Mahfud dipilih karena pemimpin yang memiliki pengalaman.

Lebih jauh, Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud itu mengatakan apabila masyarakat ditanya mengenai apa yang dibutuhkan, survei menjawab ingin pemimpin yang meningkatkan taraf hidup masyarakat.

“Kalau kita melakukan survei hari ini terhadap apa yang diinginkan rakyat terhadap pemimpinnya, jawabannya jelas, rakyat ingin pemimpin yang mampu memperbaiki taraf kehidupan rakyat, yang mampu mengatasi kenaikan harga kebutuhan pokok, mampu meningkatkan kualitas pendidikan dan mampu mencegah korupsi,” ujarnya.

“(Ganjar-Mahfud) sosok pemimpin yang melakukan kepemimpinan bukan dalam bentuk polesan, tetapi sosok pemimpin yang jujur, merakyat, yang berpengalaman, sosok pemimpin yang mampu menuntaskan berbagai kemiskinan,” tutup dia.

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memulai rangkaian kampanye Pemilu 2024 dari DPP PDIP, Jakarta menuju Provinsi Banten, Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memulai rangkaian kampanye Pemilu 2024 dari DPP PDIP, Jakarta menuju Provinsi Banten, Minggu (10/12/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
https://kumparan.com/kumparannews/megawati-sudah-kumpulkan-18-dpd-pdip-bahas-apa-21k16ZWFy2h

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations