Mempererat Silaturahmi, TDA Semarang Gelar Kunjungan Bisnis dan Buka Bersama
Oleh TDA
Mempererat Silaturahmi, TDA Semarang Gelar Kunjungan Bisnis dan Buka Bersama

Semarang - Untuk mempererat tali silaturahmi Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) Semarang menggelar kegiatan Kunjungan Bisnis dan Buka Bersama. Gelaran itu bertempat di Permata Furbimart & Heritage Cafe, Jumat (22/03/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Edi Sasmito, Owner Permata Furnimart dan Heritage Cafe sebagai narasumber, pengurus dan anggota TDA Semarang sebagai peserta.

Noviaji Wibisono selaku Ketua TDA Semarang mengatakan, kunjungan bisnis dan buka bersama tersebut guna mempererat tali silaturahmi sesama anggota disertai dengan sharing ilmu yang bermanfaat dari para senior yang usahanya sudah lebih jalan dan sukses.

Mempererat Silaturahmi, TDA Semarang Gelar Kunjungan Bisnis dan Buka Bersama (1)

"Kegiatan kali ini diisi Pak Edi Sasmito yang menjadi narasumber. Beliau bercerita tentang pengalamannya semenjak awal membangun usaha. Pernah juga merasakan jatuh bangun dalam membangun usaha bidang ekspor furnitur, juga berbagi pengalaman menjadi seorang leader dalam perusahaan. Bagaimana menjadi seorang leader harus mencontohkan disiplin yang baik kepada karyawannya supaya tercipta kebiasaan disiplin untuk karyawan, karena owner harus mencontohkan hal baik kepada karyawan," jelas Noviaji.

Mempererat Silaturahmi, TDA Semarang Gelar Kunjungan Bisnis dan Buka Bersama (2)

Noviaji menambahkan, acara kunjungan bisnis TDA ini adalah Upaya agar pengusaha dapat belajar langsung pada pelaku bisnis yang terlebih dulu menjalani dan skala bisnis yang bisa dikatakan sukses.

"Ilmu praktis yang didapat peserta sangat otentik dan bisa jadi belum ada teori-teori yang dituliskan di buku manapun," pungkasnya.

https://kumparan.com/TDA/mempererat-silaturahmi-tda-semarang-gelar-kunjungan-bisnis-dan-buka-bersama-22S7eWb3MMk

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations