Pertamina Diklaim Untung Terbesar dalam Sejarah saat Ahok Jabat Komisaris Utama
Ahok mengaku selama menjadi Komut Pertamina telah mampu membuat kinerja perseroan meningkat. #bisnisupdate #update #bisnis #text
Politikus PDI Perjuangan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyampaikan orasi politiknya dalam acara Ahokers Bareng Ganjar di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar-Mahfud, Jakarta, Minggu (4/2/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO
Politikus PDI Perjuangan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyampaikan orasi politiknya dalam acara Ahokers Bareng Ganjar di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar-Mahfud, Jakarta, Minggu (4/2/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memutuskan mundur dari posisinya sebagai Komisaris Utama Pertamina. Ia mengaku selama menjabat Komisaris Utama Pertamina telah mampu membuat kinerja perseroan meningkat dan menjadi yang terbesar selama ini.

"Pertamina sudah untung dalam sejarah terbesar, tahun lalu walaupun belum diaudit, kami diproyeksikan bisa untung USD 4,3 miliar," kata Ahok di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar-Mahfud di Jakarta, Minggu (4/2).

"Tahun lalu sebelum diaudit saya telah mengoptimasi biaya termasuk penghematan, meningkatkan penghasilan termasuk menghindari kerugian, itu sudah USD 4,5 miliar," tambahnya.

Ahok menyebut saat harga minyak mahal, Pertamina tidak pernah mengalami keuntungan seperti pada 2022 yang mencapai USD 3,7 miliar. Kinerja baik tersebut juga membuat penghasilan Ahok dan komisaris ikut meningkat.

"Kami sebagai komisaris, direksi, berhak terima komisi 1 persen sampai 1,3 persen dari uang keuntungan tadi. Enggak ada gaji presiden, menteri sebesar ini, swasta pun enggak bisa. Karena republik ini, hanya Pertamina perusahaan yang masuk nomor 141 dunia, yang lain enggak masuk," ujar Ahok.

Ahok lalu menceritakan kembali keputusannya mundur dari Pertamina. Ia mengaku sudah menyampaikan keinginan tersebut ke Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri saat Ganjar Pranowo sudah resmi diajukan sebagai capres.

"Orang mulai tanya, kenapa baru mundur? Saya dari pertama sudah mau mundur. Saya lapor sama ibu (Megawati), 'ibu ini kan sudah Pak Ganjar, sudah pasti nih. Saya berarti ikut kampanye bu, kita fight bu, walaupun secara teori kita tidak berkuasa ya," ungkap Ahok.

"Lalu ibu bilang gini 'jangan, Pak Ahok ditugaskan jaga Pertamina'. Jaga Pertamina? Oh iya juga ya. Ini kalau belum RUPS (rapat umum pemegang saham)," tambahnya.

https://kumparan.com/kumparanbisnis/pertamina-diklaim-untung-terbesar-dalam-sejarah-saat-ahok-jabat-komisaris-utama-226HrIO3Pvr

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations