Populer: Badan Otorita Bantah Anies soal IKN; Luhut Sudah di Jakarta
Badan Otorita bantah Anies soal IKN yang disebut hanya untuk PNS, menjadi salah satu berita populer di kumparanBISNIS. #bisnisupdate #update #bisnis #text
Deputi Pendanaan dan Investasi Otorita IKN Agung Wicaksono di sela-sela acara Peluang Investasi IKN di Jakarta pada Jumat (1/12/2023). Foto: Widya Islamiati/kumparan
Deputi Pendanaan dan Investasi Otorita IKN Agung Wicaksono di sela-sela acara Peluang Investasi IKN di Jakarta pada Jumat (1/12/2023). Foto: Widya Islamiati/kumparan

Bantahan Badan Otorita IKN terhadap kritikan Anies yang menyebutkan IKN hanya untuk ASN saja, menjadi salah satu berita paling banyak dibaca di kumparanBISNIS sepanjang Sabtu (16/12).

Tidak hanya itu, ada pula kabar mengenai kembalinya Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dari pengobatan di Singapura. Berikut rangkuman berita populer:

Otorita IKN Respons Kritik Anies

Badan Otorita IKN Nusantara angkat bicara soal kritikan calon presiden Indonesia nomor urut 1 Anies Baswedan, yang menyebut pembangunan IKN Nusantara hanya buat ASN saja, bukan untuk semua rakyat.

Deputi Pendanaan dan Investasi OIKN, Agung Wicaksono menegaskan, pembangunan IKN juga mengutamakan kepentingan rakyat.

"Kalau dikatakan IKN kota untuk aparat saja, memang untuk rumah pemerintah diarahkan untuk melayani aparat negara. Tapi rumah sakit kemarin yang sudah groundbreaking itu dari (investasi) swasta, dan fungsinya untuk melayani masyarakat," kata Agung, saat konferensi pers secara online, Jumat (15/12).

Gubernur Anies Baswedan menyerahkan tanah dan air kepada Presiden Jokowi di Titik Nol IKN, Senin (14/3/2022). Foto: Youtube/Setpres
Gubernur Anies Baswedan menyerahkan tanah dan air kepada Presiden Jokowi di Titik Nol IKN, Senin (14/3/2022). Foto: Youtube/Setpres

Agung menjelaskan, saat ini, terdapat 3 rumah sakit di IKN yang groundbreaking dari investasi swasta. Pada groundbreaking tahap 3 di Desember ini akan groundbreaking lagi rumah sakit fasilitas pengobatan jantung dan stroke Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang dibangun dari dana APBN.

Sedangkan rumah sakit lainnya yang dibangun dari investasi swasta, baik khusus rumah sakit ibu dan anak, rumah sakit khusus sport medicine, dan pengobatan penyakit dalam.

Menurut Agung, ke depannya rumah sakit tersebut akan menjadi fasilitas kesehatan yang melayani semua masyarakat, bukan hanya untuk ASN saja.

Agung juga menegaskan, IKN Nusantara akan dibangun menjadi kota pemerintahan sekaligus pusat perekonomian. Mirip seperti seperti perpaduan Canberra, kota pusat administratif di Australia, dengan Shenzhen sebagai kota pusat perekonomian di China.

Sebelumnya, Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan membeberkan pemikirannya soal proyek Ibu Kita Negara (IKN) Nusantara yang diprakarsai oleh Presiden Jokowi.

Menurut Anies, pemindahan Ibu Kota tak menyelesaikan masalah yang ada di Jakarta. Jika Jakarta memiliki persoalan, seharusnya diselesaikan, bukan ditinggalkan dan pindah ke ibu kota baru.

"Jadi ada masalah jangan ditinggal, selesaikan, ketika Jakarta menghadapi masalah, lingkungan hidup, lalu lintas kepadatan, ini harus diselesaikan," kata Anies dalam debat capres di KPU RI, Selasa (12/12).

Luhut Sudah di Jakarta, Sehat Namun Belum Dapat Ngantor

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (kiri) berbincang dengan Presiden Joko Widodo saat menghadiri pelantikan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (29/11/2023). Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (kiri) berbincang dengan Presiden Joko Widodo saat menghadiri pelantikan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (29/11/2023). Foto: Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO

Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan telah tiba dari Singapura dan telah dilaporkan sehat.

Purbaya merupakan orang dekat Luhut dan sempat menjadi Deputi di Kemenko Maritim dan Investasi. "Udah di Jakarta, saya dengar dua hari yang lalu pulang," kata Purbaya kepada awak media di Hotel Mulia, dikutip Sabtu (16/12).

Bahkan Purbaya, Luhut juga sudah sempat mampir ke kantornya di daerah Thamrin. "Sudah sempat ke kantor sebentar, tapi masih belum full time kelihatannya. Tapi sudah sehat (sedang pemulihan)," tambahnya.

Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, sakit sejak awal Oktober 2023 lalu. Kehadirannya di acara publik sebelum sakit, yakni saat mendampingi Presiden Jokowi di peresmian Kereta Cepat Jakarta-Bandung.

Beberapa hari menjalani perawatan di RS Medistra dan RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Luhut kemudian diterbangkan ke Singapura untuk pengobatan di sana. Pada pertengahan November, dia keluar dari perawatan di General Hospital Singapore, namun tetap tinggal di negara itu untuk pemulihan.

https://kumparan.com/kumparanbisnis/populer-badan-otorita-bantah-anies-soal-ikn-luhut-sudah-di-jakarta-21mgrNOQYm2

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations