Rapat dengan Jokowi, Menteri ESDM Pastikan Tak Ada Larangan Ekspor Gas Alam Cair
Rencana larangan ekspor gas alam cair pertama kali mencuat dari ucapan Luhut Binsar Pandjaitan. #bisnisupdate #update #bisnis #text
Menteri ESDM Arifin Tasrif usai rapat di Kantor Kemenko Marves, Senin (20/2).  Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
Menteri ESDM Arifin Tasrif usai rapat di Kantor Kemenko Marves, Senin (20/2). Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan

Menteri ESDM Arifin Tasrif memastikan tak akan ada larangan ekspor gas alam cair atau Liquefied Natural Gas (LNG). Hal itu dia tegaskan usai rapat terbatas dengan Presiden Jokowi dan sejumlah menteri di Istana Negara, Jakarta, Senin (31/7).

Rencana tak ada lagi kontrak baru ekspor gas muncul pertama kali dari Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pada Mei 2023. Saat itu, Luhut bilang akan ada larangan ekspor gas mulai 2025 karena pasokannya akan diolah di dalam negeri untuk menjadi metanol dan petrokimia.

Menko Bidang Kemaritiman Luhut B Pandjaitan. Foto: Instagram/@luhut.pandjaitan
Menko Bidang Kemaritiman Luhut B Pandjaitan. Foto: Instagram/@luhut.pandjaitan

"Tidak ada. Jadi kita produksinya banyak, di dalam negeri itu belum mampu menyerap ini harus kita manfaatkan sebagai pendapatan untuk pemerintah," tegas Arifin.

Arifin bilang, dalam rapat tersebut, Jokowi memang meminta ada evaluasi soal produksi dan konsumsi gas alam cair. Termasuk biaya yang dikeluarkan dan dampak industri di Indonesia jika keputusan itu diambil. Di dalam negeri pun, konsumsi gas khususnya untuk indsutri sudah terpenuhi, sehingga sisanya perlu diekspor.

"Saat ini masih cukup. Jadi seluruh produksi gas kita itu 67 persen sudah dipakai dalam negeri, sisanya dalam terserap ini lah yang kita lakukan penjualan komersil antara lain di ekspor dalam bentuk LNG dan gas pipa," ujarnya.

https://kumparan.com/kumparanbisnis/rapat-dengan-jokowi-menteri-esdm-pastikan-tak-ada-larangan-ekspor-gas-alam-cair-20tsV0xrn9B

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations