Shin Tae-yong Akui Irak Main Bagus: Kami Akan Lebih Baik di Kandang
Indonesia menelan kekalahan berat dari Irak di matchday pertama Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Begini kata Shin Tae-yong. #kumparanBOLA #BOLA #happening #text
Timnas Indonesia vs Irak dalam matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023). Foto: dok PSSI
Timnas Indonesia vs Irak dalam matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023). Foto: dok PSSI

Timnas Indonesia kalah telak dari Irak dalam babak kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (16/11). Pelatih 'Skuad Garuda', Shin Tae-yong, mengatakan memang lawan bermain lebih apik.

'Merah Putih' menelan kekalahan 1-5 di Basra International Stadium, Basra, Irak. Shin menegaskan timnya akan bermain lebih baik di laga kandang nanti.

"Kami jelas mengalami kekalahan berat dari Irak, saya mengucapkan selamat kepada Irak, mereka bermain bagus, kami akan memainkan permainan yang lebih bagus di laga kandang," terang Shin usai laga.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memberikan instruksi kepada para pemain saat sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (11/10/2023). Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memberikan instruksi kepada para pemain saat sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (11/10/2023). Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO

Indonesia tertinggal dua gol lewat Bashar Rasan di menit 20 dan gol bunuh diri Jordi Amat di menit 35. Shayne Pattynama sempat memperkecil ketertinggalan jelang turun minum di menit 45+3.

Pada babak kedua, pasukan Shin tidak mampu mencatatkan gol lagi. Justru Irak yang melesakkan tiga gol ke gawang Nadeo Argawinata lewat Osama Rashid (60'), Youssey Amyn (81'), dan Ali Al-Hamdi (88').

Hasil ini membuat Indonesia terbenam di dasar klasemen sementara Grup F dengan 0 poin dan selisih -4 gol. Irak dan Vietnam, yang mengalahkan Filipina 2-0, berada di peringkat teratas dan kedua.

Timnas Indonesia vs Irak dalam matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023). Foto: dok PSSI
Timnas Indonesia vs Irak dalam matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023). Foto: dok PSSI

Terkait kekalahan dari Irak, Shin mengungkapkan faktornya adalah lawan yang bermain dengan bagus, tidak ada hal lain. Ia berharap anak asuhnya tetap percaya diri.

"Ini adalah pertandingan kandang bagi Irak, banyak suporter di stadion ini juga dan kami melalui perjalanan panjang," kata Shin.

"Bagaimanapun juga kami harus percaya diri, akan ada banyak suporter Indonesia [di laga berikutnya], tapi di atas itu, Irak memang bermain bagus," sambungnya.

Indonesia baru akan menjamu Irak pada 6 Juni 2024 mendatang. 'Merah Putih' akan melanjutkan perjuangan di kualifikasi dengan bertandang ke markas Filipina pada 21 November mendatang.

https://kumparan.com/kumparanbola/shin-tae-yong-akui-irak-main-bagus-kami-akan-lebih-baik-di-kandang-21asbRTlm7g

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations